Penceramah : Ustadz Ali Ahmadi, MA Al Hafizh
MC: Ibu Budhi Tjahyani
Tilawah : Ibu Lusi Arifiana
Saritilawah : Ibu Etty Suhesty
Ringkasan Materi
QS Al-Furqan (25) : 30 → Dan Rasul (Muhammad) berkata, “Ya Tuhanku, sesungguhnya kaumku telah menjadikan Al-Quran ini diabaikan.”
Jangan sampai kita termasuk kaum Rasulullah (Muhammad SAW) yang mengabaikan Al-Quran, mulailah CINTAI Al-Quran, karena apabila kita mencintai Al-Quran, maka kita akan selalu berusaha dekat dengan Al-Quran, mulai dengan :
1. Tilawah (Membaca) Al-Quran
2. Tadabbur (Merenungi Makna) Al-Quran
3. Menghapal Al-Quran
4. Melaksanakan perintah Allah dalam Al-Quran
Semua dimulai dengan NIAT yang KUAT, dengan kekuatan NIAT (kesungguh-sungguhan) insya Allah, Allah akan memudahkan ikhtiar kita untuk tilawah, tadabbur, menghapal, dan melaksanakan Al-Quran. Amin Ya Rabb.
- Tanya Jawab
- Saritilawah
- Tilawah Al-Quran
Leave a Reply